
“Terima kasih bapak dewan Turiman akhirnya saya bisa di vaksin,” ungkap Herawati satu warga Sukmajaya,Senin (06/09/2021)
Alin Herawaty, lain Nur Aprianingsih yang bisa di vaksin agar bisa jalan-jalan ke mall.
“Biar bisa jalan-jalan ke mall udah lama gak jalan-jalan ke ITC,” ujar warga Cikumpa di sertai tawa ibu-ibu lainnya.
Tidak mau kalah Saidah warga Sukmajaya mengatakan bahwa dirinya di vaksin supaya bisa jalan-jalan bersama keluarga.
“Kalau saya sih mau jalan-jalan sudah bosen di rumah,” katanya.
Sementara itu Turiman anggota Dewan DPRD Kota Depok, mengatakan bahwa pelaksanaan vaksin hari ini bertujuan agar masyrakat khususnya warga Sukmajaya yang belum di vaksin bisa mendapatkan vaksin.
“Hari ini kuota 150 jangan khawatir untuk masyrakat yang belum bisa di vaksin untuk bisa datang besok karena vaksin ini sampai hari Jumat,” jelasnya.
Vaksin yang di mulai sejak pagi tersebut di hadiri ratusan warga dengan tetap menjaga protokol kesehatan yang ketat.(Yopi)